Friday, March 29, 2024
HomeBus AKAPCegah Kantuk ala Pengemudi Bus Antar Kota

Cegah Kantuk ala Pengemudi Bus Antar Kota

Sebagai pengemudi bus antar kota, mengantarkan penumpang sampai tujuan dengan selamat adalah tugas utama. Tak jarang perjalanan dari satu kota ke kota lainnya bahkan memakan waktu lebih dari 12 jam.

Baca juga: Ketua KNKT: Depnaker Perlu Turun Tangan Tinjau Jam Kerja Pengemudi Shuttle

Seringkali terjadi kecelakaan tunggal bus antar kota dimana hal tersebut disebabkan karena driver bus mengantuk. Oleh sebab itu dibutuhkan kondisi prima dari seorang driver bus.

Meskipun dalam satu armada biasanya terdapat dua driver yang bertugas secara bergantian, terkadang rasa kantuk tetap tidak bisa dihindari. Rasa kantuk pun seringkali datang secara tiba-tiba.

Jalan tol yang panjang dan waktu mengemudi yang cukup panjang bisa membuat seorang driver bus menjadi terlena dan terkadang terlelap sesaat. Hal ini tentu sangat berbahaya dan kemungkinan besar menimbulkan kecelakaan.

Tuntutan sampai di tempat tujuan tepat waktu, dan menjaga keselamatan penumpang secara bersamaan tentu membuat seorang driver bus perlu punya siasat tersendiri. Di sebagian bus antar kota tidak memperbolehkan driver untuk menghisap rokok, padahal menghisap rokok dipercaya bisa mengurangi rasa kantuk meskipun tidak ada penelitian ilmiahnya.

Kurnia Adhi Samudra, seorang driver bus mengatakan kepada tim KabarPenumpang.com tentang pengalamannya menghadapi rasa kantuk saat berkendara.

“Tol Panjang bikin kita terlena terkadang, gak waspada dan kurang awas. Jalan tol yang panjang pastinya bikin bosan dan ngantuk” ucap Kurnia.

“Kalo ngerokok sih gak bikin ngantuk ilang, saya biasanya kalo lagi nyetir lebih milih makan permen terutama yang asem asem. Kalo makanan ringan yang seperti kacang kulit, justru repot makannya dan bikin tangan sibuk sendiri” imbuhnya.

“Kalau ada temen ngobrol ya ngobrol sama crew atau penumpang, itu bisa jadi obat ngantuk. Kalo sendiri ya itu tadi saya makan permen asem, atau minum minuman yang asem.”

Baca juga: Waspadai Gejala Microsleep, Inilah Antisipasi Rujukan dari KNKT

“Selain itu, kalo pas saya jatah istirahat ya saya gunakan buat tidur, jadi giliran jatah bawa bus lagi saya udah fit. Soalnya kalo kita gak tidur, terus ngantuk dan cuci muka, itu cuma segar awalnya aja, kena ac bis juga ngantuk lagi. Intinya ya kalo mengantuk sedikit, jangan dipaksakan” kurnia menambahkan. (Senna Aditya – Pecinta Bus Indonesia)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru