Tuesday, October 21, 2025
HomeDaratCuma Bayar Segini, Tarif Promo Kereta Api Masih Bisa Dinikmati Hingga Akhir...

Cuma Bayar Segini, Tarif Promo Kereta Api Masih Bisa Dinikmati Hingga Akhir Agustus

Menikmati panorama perjalanan dengan kereta api tentu merasakan kesenangan tersendiri. Apalagi masyarakat masih bisa menikmati kereta api dengan membeli tiket kereta api dengan tarif promo. Ya, PT Kereta Api Indonesia Persero (KAI) ternyata masih memberlakukan tarif promo hingga akhir Agustus 2025.

KAI resmi memperpanjang masa diskon tiket kereta api dalam rangka HUT ke-80 Kemerdekaan RI melalui program Promo Merdeka, di mana calon penumpang hanya cukup membayar 80% dari harga tiket.

Selain lebih hemat, perjalanan menggunakan kereta api tidak hanya mengusung kenyamanan tentunya juga momen menikmati keindahan alam. Tarif promo ini berlaku untuk berbagai perjalanan kereta api komersial di Pulau Jawa dan Sumatra, termasuk KA dari dan menuju wilayah destinasi tujuan.

Masyarakat masih bisa memilih tanggal dan kelas kereta api dengan memesan melalui aplikasi Access by KAI melalui ponsel, website booking.kai.id, dan seluruh kanal resmi penjualan tiket KAI tentunya dengan potongan diskon 20% pada kereta api yang berlaku. Namun, tarif promo tidak berlaku pada perjalanan kereta api dengan harga tiket subsidi.

Ilustrasi Loket Box di stasiun kereta. (Foto: Dok. Istimewa)

Berikut syarat & ketentuan perpanjangan Promo Merdeka selengkapnya:

1. Pembelian tiket promo dapat dilakukan di seluruh kanal penjualan KAI mulai tanggal 21 hingga 31 Agustus 2025.

2. Berlaku untuk keberangkatan khusus pada periode 21-31 Agustus 2025.

3. Promo berlaku untuk KA komersial di Pulau Jawa dan Sumatera.

4. Daftar dan jadwal keberangkatan kereta api dapat dicek melalui aplikasi Access by KAI.

5. Diskon tidak berlaku pada tarif khusus dan tidak dapat digabungkan dengan diskon atau reduksi lainnya.

6. Tiket dengan tarif promo dapat dibatalkan atau diubah jadwal sesuai aturan yang berlaku.

Jika promo masih ada, maka di harga tiket akan tertera keterangan “Promo”. Meskipun peringatan HUT ke-80 RI telah berlalu, KAI ingin memastikan euforia tersebut terus berlangsung melalui perpanjangan promo ini.

Masyarakat pastinya dapat memanfaatkan adanya perpanjangan periode program ini untuk bepergian dalam bulan Agustus ini. Tiket Promo Merdeka ini juga terbatas, jadi jangan tunggu lama-lama. Untuk informasi lebih lanjut mengenai layanan, program promo maupun informasi perjalanan KA, masyarakat dapat mengontak contact center KAI121 atau semua kanal sosial media KAI121.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru