Saturday, April 27, 2024
HomeAnalisa AngkutanIni Wujud Pod Terbaru Virgin Hyperloop yang Bakal Mejeng di Dubai Expo...

Ini Wujud Pod Terbaru Virgin Hyperloop yang Bakal Mejeng di Dubai Expo 2020

Sejak pertama kali hadir pada 2014 lalu, Virgin Hyperloop sudah merilis beberapa versi pod. Terbaru, Virgin Hyperloop menampilkan pod kargo futuristiknya, sebagai bagian dari kerjasama strategis dengan DP World, perusahaan logistik multinasional yang berbasis di Dubai, Uni Emirat Arab. Pod terbaru Virgin Hyperloop ini dipastikan akan tampil dalam gelaran Dubai Expo 2020.

Baca juga: Untuk Pertama Kalinya, Virgin Hyperloop One Uji Coba Pod Berpenumpang

Selain pod kargo, Virgin Hyperloop juga akan menampilkan cutaway passenger pod atau sejenis mockup pod penumpang terbaru perusahaan, di gelaran yang berlangsung selama enam bulan tersebut, mulai 1 Oktober 2021 sampai Maret 2022.

Meski sudah memastikan hadir dalam gelaran itu, pihak Virgin Hyperloop belum memberikan detail tentang kedua pod itu kecuali hanya sedikit saja.

Dilansir New Atlas, pod kargo yang berkolaborasi dengan DP World disebut memiliki panjang 10 meter. Tak disebutkan dengan jelas berapa metrik kargo yang bisa diangkut operator, kecepatan, dan lain sebagainya.

Begitu juga dengan pod penumpang terbaru Virgin Hyperloop. Hanya disebut bahwa pod ini diklaim sebagai kendaraan komersial pertama di dunia yang mampu mengangkut 28 orang dengan wireless charging, artificial skylight, fitur LED journey notifications.

“Petukaran barang yang konstan secara historis telah mendorong inovasi di sektor transportasi dan sekarang lebih dari sebelumnya, kita harus terus membuktikan industri di masa depan,” kata Sultan bin Sulayem, Chairman of DP World dan Virgin Hyperloop.

“Hyperloop siap untuk merevolusi pasar logistik on-demand global, dan kami bersemangat untuk berbagi visi kami untuk teknologi di paviliun DP World FLOW di Expo 2020,” tambahnya.

Sebelum muncul ke publik dan memastikan hadir dalam gelaran Dubai Expo 2020, Virgin Hyperloop One sukses melakukan uji coba pod berpenumpang untuk pertama kalinya.

Ketika itu, dua orang penumpang diangkut di jalur uji DevLoop, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat pada Minggu, 8 November 2020, sepanjang 500 meter hanya dalam tempo 15 detik dengan kecepatan mencapai 160 km per jam, cukup jauh tertinggal dari target besar perusahaan mencapai 1.000 km per jam.

Baca juga: Pernah Uji Coba Angkut Penumpang, Kini Apa Kabar Virgin Hyperloop?

Dalam uji coba tersebut, dua orang penumpang yang dimaksud tak lain tak bukan adalah Chief Technology Offiecer Virgin Hyperloop, Josh Giegel dan Director of Passenger Experience Virgin Hyperloop, Sara Luchian.

Kedua orang itu menjadi penumpang kapsul sistem transportasi ultra cepat yang ide awalnya berasal dari bos Tesla, Elon Musk, ini tanpa mengenakan baju khusus. Hal ini sekaligus membantah kritikan bahwa penumpang Virgin Hyperloop harus mengenakan baju khusus karena kecepatannya yang ekstrem.

 

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru