Saturday, December 7, 2024
HomeDaratJenis Obat-Obatan Yang Baiknya Disiapkan dalam Perjalanan

Jenis Obat-Obatan Yang Baiknya Disiapkan dalam Perjalanan

Sering bepergian dengan moda transporasi umum? Jangan lupa untuk membawa perlengkapan pribadi seperti obat-obatan. Obat-obatan mungkin hal yang sepele untuk dibawa, tapi justru hal yang paling penting untuk dibawa. Obat-obatan bisa digunakan bila tiba-tiba Anda mengalami alergi, pusing ataupun mual saat di perjalanan. Nah, apa saja sih obat-obatan yang perlu dibawa untuk perjalanan? Berikut kami pilihan beberapa yang penting untuk Anda bawa dalam perjalanan.

Baca juga: SOAR, Solusi Bagi Anda yang Punya Trauma Perjalanan Udara

Anti Diare
Ini penyakit yang umum terjadi dan paling menyusahkan. Penyakit ini membuat anda tidak akan nyaman pastinya dalam karena harus bolak balik ke toilet. Tidak mau kan kalau perjalanan anda terganggu karena masalah satu ini. Di Indonesia sendiri banyak macam obat diare. Memang tidak ada yang paling baik, tapi setidaknya membantu anda untuk menangani diare. Obat anti diare yakni Loperamid, Attapulgite, Kaolin-Pektin dan lainnya.

Anti Maag atau Gastritis
Ini juga termasuk salah satu penyakit yang dirasakan setiap orang baik tidak dalam perjalanan ataupun dalam perjalanan. Rasa sakit yang dirasakan bisa membuat anda sampai terguling-guling atau tidak bisa melkakukan aktivitas apapun. Biasanya untuk mengatasi ini, banyak obat maag yang di jual dan golongannya antasida yang berupa magnesium hidroksida. Obat-obatan ini biasanya tidak bisa menghilangkasn nyeri tapi untuk mengurangi nyeri sementara.

Anti Alergi
Obat ini sepertinya wajib ada di jajaran obat anda. Karena anda tidak tahu akan terkena alergi apa. Bisa udara, makanan atau hal lainnya yang bisa membuat alergi. Biasanya obat untuk alergi adalah Klorfeniramin maleat atau yang dikenal dengan CTM. Obat ini sangat ampuh untuk menghilangkan alergi pada anda dan efek sampingnya pun luar biasa yakni membuat anada akan mengantuk tak lama setelah meminum obat ini. Tapi tenang saja, ada obat lain yang bisa mengatasi alergi yakni Loratadine. Sayangnya obat ini tidak dijual secara bebas di apotek, sehingga untuk membelinya, sebelum bepergian anada ke dokter untuk meminta resep obat ini.

Sakit Kepala
Obat ini juga penting untuk dibawa, karena tidak sedikit dalam penelitian bahwa sakit kepala paling banyak dirasakan oleh manusia. Biasanya Paracetamol digunakan untuk meredakannya. Tetapi ada obat lain yang bisa meredakan sakit kepala seperti asam mefenamat, ibuprofen dan metampiron. Tapi, biasanya tergantung dari anda sendiri, bila anda memiliki obat lain untuk meredakan sakit kepala, Anda bisa membawa obat pilihan tersebut.

Baca juga: Bagaimana Cara Penumpang Lawan Rasa Takut Naik Pesawat? Simak Tipsnya

Minyak Kayu Putih
Ini obat paling manjur dan mwajib dibawa saat melakukan perjalanan. Baunya yang menentramkan dan hangatnya saat digunakan adalah pilihan cocok untuk teman perjalanan anda. Kayu putih bisa digunakan saat anda mual, pusing, kembung atau saat anda kedinginan.Untuk membawa obat-obatan ini, baiknya setiap obat dipisah dan dimasukkandalam plastic kedap udara dan di masukkan dalam wadah agar obat-obatan tidak tercecer.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru