Thursday, March 20, 2025
HomeHot NewsSiap – siap! Setelah Libur Lebaran, Tarif KRL Naik Menjadi Rp5.000

Siap – siap! Setelah Libur Lebaran, Tarif KRL Naik Menjadi Rp5.000

Informasi mengenai kenaikan tarif KRL naik yang semula Rp 3.500 menjadi Rp5.000 akan diberlakukan dalam waktu dekat ini. Kementerian Perhubungan telah menetapkan nominal kenaikan tarifnya, namun untuk kapan direalisasikan menunggu penentuan waktunya saja.

Baca juga: Masih Aman, Tarif KRL Jabodetabek Tidak Jadi Naik Sampai Lebaran 2022

Menurut pantauan informasi bila awalnya tarif KRL untuk 25 km pertama hanya Rp3.000, rencananya dinaikkan menjadi Rp5.000. Tepatnya tarif KRL bakal naik Rp2.000. Sementara itu, untuk tarif lanjutan KRL 10 km berikutnya tetap di angka Rp1.000. Tidak mengalami kenaikan (dilansir detik.com).

Kementerian Perhubungan juga masih mengkajinya kapan waktu yang tepat untuk kenaikan tarif tersebut. Pada wacana sebelumnya tarif KRL naik April, namun ternyata ditunda hingga masa Lebaran 2022 usai. Namun, Setelah lebaran, akan ada pembahasan kembali soal kenaikan tarif KRL. Yang pasti pemerintah masih membahas waktu yang tepat untuk kenaikan tarif KRL dengan mempertimbangkan situasi terkini di tengah masyarakat.

Baca juga: GoTransit, Hubungkan GoJek dengan Pembelian Tiket KRL Jabodetabek 

Jika memang kenaikan tarif diberlakukan, masyarakat dapat menyesuaikan pembelian/pengisian saldo tiket commuter line untuk melakukqn aktivitas sehari – hari. Dan berharap dengan terjadinya kenaikan tarif tersebut, KAI Commuter dapat melayani perjalanan KRL yang lebih maksimal, aman dan nyaman. (PRAS – Cinta Kereta Api)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru