Sunday, October 5, 2025
HomeHot NewsTips Ibu Hamil Bepergian Menggunakan Kendaraan Pribadi

Tips Ibu Hamil Bepergian Menggunakan Kendaraan Pribadi

Libur nasional dan cuti bersama bisa menjadi perjalanan panjang yang kerap dimanfaatkan untuk bepergian bersama keluarga. Namun bagi ibu hamil, perjalanan jauh menggunakan kendaraan pribadi membutuhkan persiapan ekstra agar tetap aman dan nyaman.

Dirangkum dari berbagai laman sumber, para dokter kandungan menyarankan sebelum bepergian, ibu hamil harus memperhatikan kondisi fisik mereka. Trisemester kedua menjadi yang terbaik untuk bepergian karena mual di pagi hari sudah mereda dan risiko persalinan dini rendah.

Nah, berikut ini KabarPenumpang.com sudah merangkum berbagai tips yang bisa diterapkan ibu hamil saat liburan dengan mobil pribadi:

1. Konsultasi ke dokter
Selalu lakukan pemeriksaan kehamilan terlebih dahulu. Pastikan tekanan darah, kondisi janin, dan riwayat kesehatan dalam kondisi stabil.

2. Gunakan sabuk pengaman dengan benar
Sabuk pengaman tetap penting. Posisikan tali bawah sabuk di bawah perut, bukan di atas, untuk menghindari tekanan pada janin.

3. Sering beristirahat
Hentikan perjalanan setiap 1,5–2 jam untuk berjalan kaki ringan, terutama jika perjalanan lebih dari 4 jam. Ini membantu melancarkan peredaran darah dan mencegah pembengkakan.

4. Pakai bantal penyangga
Gunakan bantal kecil untuk menyangga punggung dan leher agar posisi duduk tetap nyaman. Ini digunakan juga untuk mengurangi pegal selama perjalanan

5. Bawa makanan dan air putih
Siapkan camilan sehat dan air minum dalam jumlah cukup untuk mencegah dehidrasi dan menjaga energi selama perjalanan.

6. Cek jalur
Pilih jalur yang mulus dan tidak membuat guncangan berlebihan. Guncangan yang kuat bisa membuat ibu hamil cepat lelah atau mual.

7. Pakaian nyaman
Pilih pakaian berbahan katun, longgar, dan menyerap keringat agar tidak mudah gerah dan iritasi kulit. Pakaian seperti ini cocok digunakan ibu hamil di perjalanan yang cukup panjang

8. Siap kontak darurat
Pastikan menyimpan nomor rumah sakit atau bidan terdekat di sepanjang rute, untuk berjaga-jaga jika ada kondisi darurat.

Meski kehamilan bukan halangan untuk menikmati liburan, namun keselamatan tetap harus menjadi prioritas. Dengan persiapan matang, ibu hamil tetap bisa menikmati waktu berkualitas bersama keluarga di momen liburan ini.

Don’t Worry, Ibu Hamil Tetap Aman Untuk Lakukan Penerbangan

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru