Friday, April 26, 2024
HomeDaratInilah Jarak Antar Dua Stasiun KRL Jabodetabek yang Disebut 'Terpendek dan Terpanjang'

Inilah Jarak Antar Dua Stasiun KRL Jabodetabek yang Disebut ‘Terpendek dan Terpanjang’

Anker alias anak kereta adalah sebutan bagi mereka yang bepergian dengan menggunakan transportasi kereta rel listrik atau KRL. Namun, sebagai anak kereta tahukah Anda kalau di semua jalur KRL Jabodetabek yang dioperasikan oleh PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) memiliki jarak antar stasiun yang terpendek dan terpanjang?

Baca juga: Hanya Punya Dua Stasiun, Jalur Shibayama Adalah Yang Terpendek di Jepang

Mungkin Anda tidak pernah berpikir hal itu dan menganggap semua memiliki jarak yang sama dan tidak terlalu jauh dari satu stasiun ke stasiun lainnya. Tetapi bila ditelisik lebih lagi, nyatanya jarak antar stasiun berbeda.

Relasi KRL dengan jarak antar stasiun

Penasaran? KabarPenumpang.com kali ini akan membahas jarak terpendek dan terpanjang antar stasiun yang ada di KCI dari Jakarta Kota ke Bogor, Jakarta Kota ke Bekasi, atau hingga ke Rangkas Bitung dan Nambo. Ternyata, jarak stasiun terpendek ada di relasi dari Jakarta Kota menuju Bogor.

Di mana Stasiun Sawah Besar memiliki jarak hanya 707 meter untuk mencapai Stasiun Juanda. Kemudian relasi Tanjung Priok ke Jatinegara ada Stasiun Gang Sentiong menuju ke Stasiun Kramat dengan jarak 973 meter.

Nah itu untuk jarak stasiun terpendek di relasi KCI Jabodetabek. Bagaimana dengan jarak terpanjang antar stasiun? Untuk jarak terpanjang ada di relasi Tanah Abang ke Rangkas Bitung. Di mana jarak Stasiun Citeras menuju ke Rangkas Bitung sejauh 9,8 km.

Lalu jarak Stasiun Maja ke Citeras 7,2 km dan dari Stasiun Parung Panjang ke Stasiun Cilejit tujuh kilometer. Kemudian di relasi Jakarta Kota menuju Bogor yakni jarak Stasiun Cilebut ke Stasiun Bogor sekitar 7,5 km.

Sedangkan untuk stasiun lainnya di hampir semua relasi memiliki jarak antar stasiun rata-rata sekitar satu hingga tiga kilo meter. Tetapi ada juga yang empat atau lima kilometer.

Baca juga: Sempat Jadi Tempat Persusulan Kereta, Stasiun Wojo Direaktivasi Untuk Transit Kereta Bandara

Jarak ini juga yang membuat waktu tempuh perjalan kereta dari stasiun satu ke yang lainnya berbeda. Seperti jarak dekat waktu tempuhnya pun tidak cepat alias bisa lama karena antrean kereta jarak jauh atau menunggu masuk tujuan akhir.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru