Friday, April 19, 2024
HomeBandaraMultimobby, Antar Penumpang di Bandara Hingga Keluar Masuk Lift

Multimobby, Antar Penumpang di Bandara Hingga Keluar Masuk Lift

Perkembangan teknologi saat ini tidak hanya untuk alat komunikasi dan kendaraan angkutan massal saja. Pun alat transportasi mobil penumpang di dalam gedung bandara saat ini juga mendapat sentukan teknologi anyar, contohnya seperti mobil mini yang diperuntukkan mengantar para penumpang dengan mobilitas rendah.

Dilansir dari newatlas.com (18/4/2017), baru-baru ini, Rotor Studio ditugaskan untuk membuat kendaraan dengan daya listrik baru untuk mobilitas khusus di Belanda. Rotor Studio merupakan perusahaan yang mengkhususkan pada solusi mobilitas untuk bandara, rumah sakit dan ruang publik lainnya.

newatlas.com
newatlas.com

Dalam pengembangan teknologi baru pada kendaraan untuk bandara ini, Rotor Studio membuat konsep Multimobby untuk membantu penumpang dengan mobilitas rendah sampai dengan aman dan nyaman dari gerbang yang satu ke gerbang lainnya di bandara. Multimobby mampu menampung tujuh penumpang dengan beberapa teknologi dengan emisi rendah meski tidak otonom. Kendaraan ini memiliki sensor onboard untuk memantau rintangan yang menghalangi dan menghindari tabrakan dengan orang-orang yang berada di sekitar.

Multimobby PRM (people with reduced mobility) mampu menampung tujuh penumpang dengan dikendalikan oleh seorang pengemudi. Multimobby PRM punya dimensi 294 x 109 x 198 cm, belum termasuk rak bagasi opsional di bagian belakang. Untuk barang-barang milik penumpang bisa dimasukkan ke bagian bawah tempat duduk. Dengan ukuran yang simple, Multimobby di indoor area bandara dirancang mampu masuk ke dalam lift untuk memudahkan perpindahan penumpang.

newatlas.com
newatlas.com

Uniknya pintu mobil ini berada di bagian kanan setiap duduk penumpang, pintu bisa di buka semuanya, sedangkan pintu untuk pengemudi berada di bagian sebelah kiri tepat disebelah kemudi mobil. Bentuknya yang simple dan tanpa atap, membuat penumpang lain bisa melihat kepala penumpang lainnya yang berada di Multimobby ini. Untuk keamanan, bila salah saty penumpang secara tiba-tiba membuka pintu, otomatis mobil akan langsung berhenti.

Tak hanya itu, Multimobby ini dikabarkan mampu berputar 360 derajat on-the-spot dan menyesuaikan kecepatan sesuai dengan keadaan dan kondisi saat dilalui. Bila kendaraan dalam keadaan agak padat atau banyak penumpang, mobil ini akan berjalan dengan kecepatan lebih lambat atau normal, sedangkan dalam keadaan sepi, mampu berjalan lebih cepat dari kecepatan normal.

Hingga kini, prototipe Multimobby sudah di uji coba di Bandara Brussel, Belgia dan Heathrow, London, Inggris.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru