Saturday, April 27, 2024
HomeHot NewsPerokok Tak Perlu Khawatir Korek Api yang Dibuang Ketika Naik Pesawat, Bandara...

Perokok Tak Perlu Khawatir Korek Api yang Dibuang Ketika Naik Pesawat, Bandara ini Siap Ganti dengan yang Baru

Anda seorang perokok dan sering bepergian naik pesawat? Bila iya, biasanya korek api akan ditinggalkan atau diambil oleh petugas bandara. Meski begitu tidak semua bandara melarang penumpang membawa korek api mereka. Namun seperti di Bandara Internasional Shanghai Pudong, Cina melarang penumpang membawa korek api mereka.

Baca juga: Kedapatan Menyelundupkan Rokok, Wanita Asal Korea Selatan Dideportasi dari Australia!

Tapi mereka bisa mendapatkan korek api daur ulang ketika tiba di bandara ini jika penumpang telah membuangnya sebelum berangkat. Dilansir KabarPenumpang.com dari laman shine.cn (27/7/2020), tawaran ini merupakan bagian dari program percobaan yang dimaksudkan untuk mengurangi pemborosan.

(shine.cn)

Sebab penumpang dilarang membawa atau check in korek api di dalam pesawat sesuai peraturan Administrasi Penerbangan Sipil Cina. Ini berarti membuat para penumpang yang merokok harus membuang korek api mereka bersama dengan barang terlarang lainnya sebelum menerima pemeriksaan keamanan sebelum naik pesawat.

Karena peraturan tersebut, otoritas bandara mengatakan, banyak penumpang yang mengeluh harus membeli korek api baru ketika tiba di bandara. Adanya hal ini kemudian membuat otoritas Bandara Pudong menempatkan mesin korek api daur ulang yang di pasang di Terminal 1 untuk uji coba.

Nantinya setelah penumpang meninggalkan korek api mereka di Gate 4 atau jalur keamanan No.4-7 di Terminal 1, maka penumpang akan mendapat kode QR di ponsel. Kemudian setelah tiba, akan menggunakan kode untuk mengklaim korek api gratis yang ditinggalkan oleh penumpang berangkat lainnya.

“Mesin ini dilengkapi dengan sistem suhu dan pemantauan udara yang cerdas untuk memastikan keamanan korek api penumpang,” kata otoritas bandara.

Nantinya jika uji coba berhasil di Terminal 1, otoritas bandara akan mempromosikan ke Terminal 2. Selain itu juga akan bekerja sama dengan bandara lainnya dan para pelancong diharapkan mendapat korek api daur ulang di bandara lainnya juga.

Bandara Pudong telah meluncurkan serangkaian tindakan anti Covid-19 secara teratur di tengah pandemi. Meja layanan pemeriksaan keamanan telah disiapkan untuk membantu para pelancong dan mendisinfeksi peralatan untuk setiap penumpang.

Baca juga: Tiga Kali Hisap Rokok di Toilet, Penumpang Batik Air Tujuan Padang Digelandang Keamanan Bandara

“Panel kaca telah dipasang untuk mengurangi kontak antara staf pemeriksa sertifikat dan penumpang. Bantalan kaki sekali pakai telah disiapkan untuk mereka yang perlu melepas sepatu mereka di pemeriksaan keamanan,” menurut bandara.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Yang Terbaru